Wednesday, September 19, 2012

Casey Stoner Akan Kembali Membalap di Jepang


Neil Crompton dari Chanel Seven berkesempatan mewawancarai Casey Stoner yang sedang berada di Raceway Sandon untuk putaran 10 dari V8 Supercars Championship, dimana saat ini Stoner sedang dalam pemulihan pasca operasi pergelangan kaki: "kami memiliki Dokter beah yang fantastis, dia melakukan pekerjaan besar dengan bekas luka yang sangat kecil, sehingga waktu penyembuhanya singkat, tapi sayangnya dengan apa yang telah saya lakukan, saya harus benar-benar menjaga berat badan dan membiarkan luka ini benar-benar sembuh sebelum saya kembali ke sirkuit".


ketika Stoner ditanya apakah ia akan bisa kembali membalap di seri MotoGP Phillip Islan, dimana Stoner tidak terkalahkan dalam 5 tahun terakhir, Stoner berkata: "akan sulit untuk membuatnya jadi 6 berturut-turut, tapi saya akan berada disana, bahkan jika mereka harus mengikat saya di motor, saya akan berada di garis start, namun sebelum seri tersebut saya berusaha untuk memulihkan kondisi saya dan melatih jari-jari saya".

Dia kemudian melanjutkan tentang pertanyaan apakah dia akan bertarung dalam V8 Supercars Championship dalam waktu dekat: "saya berharap, karena itu adalah impian saya sejak lama dan baru-baru ini saya telah menunjukan minat yang lebih, saya menyukai olah raga ini sejak usia 12 atau 14 tahun, saya memiliki gairah yang besar terhadap V8S, saya harus realistis apakah saya cukup cepat atau tidak untuk menjadi kompetitif, tapi saya harus mencobanya dan saya pasti akan berada di sekitar paddock".

berbicara mengenai keputusanya untuk pensiun dari MotoGP pada usia yang relatif muda, ia menambahkan: "ini mengecewakan bagi saya, karena kami telah berusaha bertahun-tahun untuk sampai kesana, tapi bagi saya ini adalah waktu yang tepat untuk pergi, karena saat ini saya kehilangan semangat untuk olah raga ini, jadi bagi saya itu penting untuk keluar meskipun saya masi menikmati sepeda motor dan balap pada umumnya".

Stoner mungkin tetap membisu tentang rencana masa depanya setelah keluar dari balap MotoGP, tapi indikasi Stoner bakal beralih ke V8S sangat besar:"dalam waktu yang tidak terlalu lama saya bisa berada disini, kita semua tidak pernah tahu".

Dalam Blog pribadi Repsol, Stoner memberi komentar: "hai semuanya, dalam minggu ini tidak banyak yang bisa dilaporkan,saya takut,  hari kamis lalu dokter telah memeriksa kondisi saya dan dia sangat senang dengan perkembangan kesehatan saya, tetapi kita akan tahu lebih banyak dalam beberapa minggu ini, sehingga saya tidak bisa memastikan kapan saya akan kembali, tapi saya berharap bisa kembali untuk membalap di Jepang, saya melakukan perjalanan ke Sandown untuk V8S akhir pekan ini, itu sangat baik untuk keluar dan berkeliling lagi, dan tim melakukan pekerjaan besar sehingga mendapatkan posisi 1 san 3, sekarang saya akan kembali kerumah untuk istirahat dan menunggu untuk melihat dokter lagi, saya menyaksikan balapan MotoGP di misano di TV, bagi saya sangat aneh menyaksikan balapan di TV, tapi bagi saya itu praktek yang sangat baik untuk tahun depan bagi saya, saya turut prihatin melihat Dani mendapatkan masalah pada saat start dan kemudian diseret keluar, itu benar-benar sial, saya berharap memiliki berita lebih banyak minggu depan dan terimakasih dukungan kalian semua"



Artikel Terkait:

No comments:

Post a Comment